PENENTUAN PENGATURAN BUKAAN DUMPER UNTUK MEMINIMUMKAN LOSSES DAN KADAR KOTORAN KERNEL DI LTDS 1 PADA STASIUN NUT DAN KERNEL (Studi Kasus Pabrik Kelapa Sawit PTPN IV Unit Usaha Mayang)

Siagian, Yosephin (2023) PENENTUAN PENGATURAN BUKAAN DUMPER UNTUK MEMINIMUMKAN LOSSES DAN KADAR KOTORAN KERNEL DI LTDS 1 PADA STASIUN NUT DAN KERNEL (Studi Kasus Pabrik Kelapa Sawit PTPN IV Unit Usaha Mayang). D3 thesis, Institut Teknologi Sains Bandung.

[thumbnail of TA_YOSEPHIN SIAGIAN_01120026_AWAL.pdf] Text
TA_YOSEPHIN SIAGIAN_01120026_AWAL.pdf

Download (465kB)
[thumbnail of TA_YOSEPHIN SIAGIAN_01120026_BAB 1.pdf] Text
TA_YOSEPHIN SIAGIAN_01120026_BAB 1.pdf

Download (155kB)
[thumbnail of TA_YOSEPHIN SIAGIAN_01120026_DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
TA_YOSEPHIN SIAGIAN_01120026_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (7kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi jumlah losses dan kadar kotoran kernel pada Light Tenera Dry Separation (LTDS) yang dihasilkan berdasarkan variasi pengaturan bukaan dumper di PKS Mayang. Setelah diperoleh nilai losses dan kadar kotoran digunakan untuk pengaturan bukaan dumper yang sesuai dengan SOP losses kurang dari 2,5% dan kadar kotoran kurang dari 6%. Alat dan bahan yang digunakan dalam penelitian mencakup LTDS dan hasil keluarannya. Pendekatan penelitian ini menggunakan metode regresi linier dan korelasi. Hasil analisis menunjukkan bahwa perbedaan pengaturan bukaan dumper 20%, 30%, 40%, 50%, 60%, 70%, 80%, 90%, dan 100% menghasilkan losses dan kadar kotoran kernel yang berbeda. Dalam penelitian ini, dianalis hubungan antara masing masing variabel dimana pengaturan bukaan dumper terhadap losses kernel memiliki nilai 0.99 dan pengaturan bukaan dumper terhadap kadar kotoran kernel memiliki nilai sebesar -0.86 dan persamaan regresi % losses kernel = -0.139 + 0.093.pengaturan bukaan dumper, dan %Kadar kotoran = 6,104 –0.060.pengaturan bukaan dumper. Didapatkan hasil losses dan kadar kotoran kernel pada pengaturan bukaan dumper sebesar 30% atau 27° dengan losses 2,37% dan kadar kotoran kernel 4,48%. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa pengaturan bukaan dumper berpengaruh terhadap losses inti pada proses Light Tenera Dry Separation (LTDS). Semakin kecil pengaturan bukaan dumper yang diberikan, maka tingkat losses kernel akan semakin rendah, dan berbanding terbalik dengan kadar kotoran.

Item Type: Thesis (D3)
Contributors:
Contribution
Contributors/Pembimbing
NIDN
Thesis advisor
Rachmat, Deni
NIDN0416126806
Uncontrolled Keywords: Losses, Kadar Kotoran, Dumper, LTDS
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Vokasi > Teknologi Pengolahan Sawit
Depositing User: Perpustakaan ITSB
Date Deposited: 12 Aug 2024 05:15
Last Modified: 12 Aug 2024 05:15
URI: https://repository.itsb.ac.id/id/eprint/946

Actions (login required)

View Item
View Item