PENGARUH VARIASI TEMPERATUR AUSTENISASI TERHADAP STRUKTUR MIKRO DAN KEKERASAN EUTECTOID STEEL DENGAN VARIASI MEDIA PENDINGIN

Putra, Anugrah (2020) PENGARUH VARIASI TEMPERATUR AUSTENISASI TERHADAP STRUKTUR MIKRO DAN KEKERASAN EUTECTOID STEEL DENGAN VARIASI MEDIA PENDINGIN. S1 thesis, Institut Teknologi Sains Bandung.

[thumbnail of TA_Anugrah Putra Napitupulu_123.15.020_AWAL.pdf] Text
TA_Anugrah Putra Napitupulu_123.15.020_AWAL.pdf

Download (632kB)
[thumbnail of TA_Anugrah Putra Napitupulu_123.15.020_BAB 1.pdf] Text
TA_Anugrah Putra Napitupulu_123.15.020_BAB 1.pdf

Download (437kB)
[thumbnail of TA_Anugrah Putra Napitupulu_123.15.020_JURNAL.pdf] Text
TA_Anugrah Putra Napitupulu_123.15.020_JURNAL.pdf

Download (618kB)
[thumbnail of TA_Anugrah Putra Napitupulu_123.15.020_DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
TA_Anugrah Putra Napitupulu_123.15.020_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (393kB)

Abstract

Perlakuan panas (Heat Treatment) didefinisikan sebagai proses pengubahan sifat logam, terutama baja, melalui pengubahan struktur mikro dengan cara pemanasan dan pengaturan laju pendinginan. Salah satu metode perlakuan panas tersebut adalah proses quenching. Proses ini dilakukan pada temperature austenite 735, 775, 825, dan 900°C dengan lama waktu penahanan 30 menit. Lalu dilakukan pendinginan dengan media air, oli, dan udara. Pada sampel dilakukan proses metalografi. Dalam pengujian dilakukan pengujian struktur mikro dan hardness vickers. Hasil Pengujian memperlihatkan bahwa nilai kekerasan tertinggi terdapat pada media air di setiap temperatur karna memiliki sifat pendingin yang cepat dengan kekerasan 858,7 VHN. Lalu diikuti kekerasan pada media oli yang memiliki nilai kekentalan yang tinggi dengan kekerasan 841,3 VHN. Lalu kekerasan terendah terdapat pada media udara karna media udara adalah media dengan laju pendinginan yang lambat dan pendinginan yang lambat mengakibatkan karbon dapat berdifusi keluar pada saat proses pendinginan dari temperatur austenite stabil sehingga memiliki kekerasan 791 VHN. Hasil uji struktur mikro pada media pendingin air terbentuk fasa austenit sisa dan martensite pada masing-masing temperatur, sedangkan pada media oli terbentuk fasa yang sama di setiap temperatur memiliki fasa yang sama yaitu fasa austenit sisa dan martensite, lalu pada media pendingin udara memiliki fasa pearlite dan proeutectoid ferrite. Pada proses quenching dengan berbagai media pendingin dapat meningkatkan nilai kekerasan eutectoid steel. Laju pendinginan juga mempengaruhi kekerasan baja eutectoid steel karena semakin cepat laju pendinginan suatu baja maka martensit yang terbentuk juga berpotensi semakin banyak.

Item Type: Thesis (S1)
Contributors:
Contribution
Contributors/Pembimbing
NIDN
Thesis advisor
Korda, Akhmad Ardian
NIDN
Thesis advisor
Harmaji, Andrie
NIDN0407019103
Uncontrolled Keywords: Eutectoid steel, Heat treatment, quenching, austenite, martensite, pearlite, proeutectoid ferrite
Subjects: Q Science > QC Physics
Q Science > QD Chemistry
T Technology > TN Mining engineering. Metallurgy
T Technology > TP Chemical technology
Divisions: Fakultas Teknik dan Desain > Teknik Metalurgi
Depositing User: Perpustakaan ITSB
Date Deposited: 22 Jul 2024 08:22
Last Modified: 24 Jul 2024 14:24
URI: https://repository.itsb.ac.id/id/eprint/500

Actions (login required)

View Item
View Item