PERANCANGAN GEDUNG PARKIR DENGAN PENDEKATAN FUNGSIONAL KAWASAN GELAP NYAWANG BANDUNG

Putri, Rizky Febiana (2019) PERANCANGAN GEDUNG PARKIR DENGAN PENDEKATAN FUNGSIONAL KAWASAN GELAP NYAWANG BANDUNG. S1 thesis, Institut Teknologi Sains Bandung.

[thumbnail of TA_RIZKY FEBIANA PUTRI_133.15.002_AWAL.pdf] Text
TA_RIZKY FEBIANA PUTRI_133.15.002_AWAL.pdf

Download (220kB)
[thumbnail of TA_RIZKY FEBIANA PUTRI_133.15.002_BAB 1.pdf] Text
TA_RIZKY FEBIANA PUTRI_133.15.002_BAB 1.pdf

Download (587kB)

Abstract

Kota Bandung terkenal sebagai pusat kegiatan seperti perkantoran, perdagangan serta pusat jajanan dan kuliner dimana setiap harinya selalu dipadati pengunjung. Salah satu kawasan yang selalu padat pengunjung adalah Gelap Nyawang di kawasan Gelap Nyawang terdapat area perkantoran, kuliner, dan dekat dengan area pendidikan. Ruas – ruas jalan pada jam – jam tertentu selalu dipadati oleh kendaraan. Kurangnya perhatian akan tempat parkir pada kawasan Gelap Nyawang menyebabkan minimnya ketersediaan tempat parkir, Ini membuat tidak tertatanya kendaraan para pengunjung dan para pekerja. Berbagai masalah pun muncul seperti, kendaraan yang parkir di sembarang tempat, sehingga ini juga memicu masalah kemacetan di sekitar jalan utama gelap nyawang, Hal itu dipicu juga dengan semakin banyaknya orang – orang sekitar kawasan yang melakukan pungutan liar dalam menyediakan lahan parkir seadanya pada ruas – ruas jalan. Untuk itu, guna mengakomodasi berbagai permasalahan di atas, dibutuhkan sarana parkir yang mampu mewadahi kendaraan bagi para pekerja dan pengunjung di sekitar kawasan. Gedung parkir pada umumnya memiliki fungsi tunggal yang hanya mewadahi kendaraan saja kurang memperhatikan aspek lainnya seperti Lingkungan sekitar, estetika, dan pengguna gedung parkir itu sendiri. Dalam hal ini, perancangan gedung parkir dilakukan melalui pendekatan multifungsi. Selain tempat parkir, area kuliner tetap disediakan untuk mengakomodasi warung – warung makan di sekitar kawasan. Hal itu juga dapat dijadikan sebagai daya tarik bagi pengunjung (antractor). Penambahan aksen – aksen sejarah PDAM tirtawening pada aspek fisik bangunan diharapkan dapat menjadi sarana edukasi dan dapat menciptakan iteraksi social bagi pengguna gedung parkir. Penerapan teknologi pada gedung parkir juga diperlukan untuk memberikan kemudahan dan keamanan bagi pengguna.

Item Type: Thesis (S1)
Contributors:
Contribution
Contributors/Pembimbing
NIDN
Thesis advisor
Risnandar, Firman Fadhly Adhi
NIDN0416108406
Uncontrolled Keywords: Gedung parkir multifungsi, sarana parkir Gelap Nyawang, teknologi parkir.
Subjects: N Fine Arts > NX Arts in general
Divisions: Fakultas Teknik dan Desain > Arsitektur
Depositing User: Perpustakaan ITSB
Date Deposited: 11 Jul 2024 02:30
Last Modified: 11 Jul 2024 03:04
URI: https://repository.itsb.ac.id/id/eprint/13

Actions (login required)

View Item
View Item