PERANCANGAN ALAT PELUMAS OTOMATIS RANTAI INCLINED EMPTY BUCH CONVEYOR BERBASIS ARDUINO UNO DI PABRIK KELAPA SAWIT SUMBER TANI AGUNG RESOURCES TBK

Hasibuan, Edi Gunawan (2024) PERANCANGAN ALAT PELUMAS OTOMATIS RANTAI INCLINED EMPTY BUCH CONVEYOR BERBASIS ARDUINO UNO DI PABRIK KELAPA SAWIT SUMBER TANI AGUNG RESOURCES TBK. D3 thesis, Institut Teknologi Sains Bandung.

[thumbnail of TA_EDI GUNAWAN HASIBUAN_01121063_AWAL.pdf] Text
TA_EDI GUNAWAN HASIBUAN_01121063_AWAL.pdf

Download (359kB)
[thumbnail of TA_EDI GUNAWAN HASIBUAN_01121063_BAB I.pdf] Text
TA_EDI GUNAWAN HASIBUAN_01121063_BAB I.pdf

Download (270kB)
[thumbnail of TA_EDI GUNAWAN HASIBUAN_01121063_DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
TA_EDI GUNAWAN HASIBUAN_01121063_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (214kB)

Abstract

Saat ini, pelumasan rantai inclined empty bunch conveyor dilakukan secara manual menggunakan pipa besi berbentuk tabung. Pipa ini diberi lubang dan disumbat menggunakan kain. Minyak pelumas akan diserap oleh kain penyumbat tersebut dan menetes langsung ke rantai. Pelumasan yang diberikan tidak konsisten, dan sewaktu-waktu kain penyumbat dapat jatuh, mengakibatkan minyak pelumas dalam tabung langsung habis. Operator tidak mengetahui kapan minyak pelumas di dalam tabung penampungan habis. Penulis merancang alat pelumas otomatis untuk memberikan pelumasan yang terjadwal dan terkontrol dengan baik, sehingga mengurangi risiko kehabisan minyak pelumas secara tiba�tiba. Metode pelumasan ini mengatur waktu pelumasan berdasarkan pengaturan timer yang diprogram dalam Arduino Uno. Saat timer mencapai waktu yang ditentukan, pompa akan diaktifkan melalui relay untuk memompa minyak pelumas ke rantai inclined empty bunch conveyor. Oleh karena itu, dalam perancangan alat tersebut, dilakukan untuk mengetahui perancangan alat, performa alat, dan menentukan interval waktu yang tepat. Dalam proses perancangan ini, alat berhasil dibuat dan diterapkan pada rantai inclined empty bunch conveyor kemudian alat ini mampu memberikan pelumasan secara otomatis pada interval waktu yang telah ditentukan, sehingga dapat memastikan pelumasan dilakukan dengan konsisten dan terjadwal. Pada saat diuji dua kali, hasilnya sudah optimal dan alat mampu memberikan pelumasan pada rantai inclined empty bunch conveyor secara teratur.

Item Type: Thesis (D3)
Contributors:
Contribution
Contributors/Pembimbing
NIDN
Thesis advisor
Rachmat, Deni
NIDN0416126806
Uncontrolled Keywords: Pelumasan Otomatis, Conveyor, Arduino Uno
Subjects: Q Science > Q Science (General)
S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Vokasi > Teknologi Pengolahan Sawit
Depositing User: Perpustakaan ITSB
Date Deposited: 19 Nov 2024 07:07
Last Modified: 19 Nov 2024 07:07
URI: https://repository.itsb.ac.id/id/eprint/1061

Actions (login required)

View Item
View Item