ANALISIS DOUBLE DISK REFINER DAN CONICAL REFINER TERHADAP SPESIFIC REFINING ENERGY DAN PHYSICAL PROPERTIES KERTAS TULIS CETAK

Pinasih, Intan (2023) ANALISIS DOUBLE DISK REFINER DAN CONICAL REFINER TERHADAP SPESIFIC REFINING ENERGY DAN PHYSICAL PROPERTIES KERTAS TULIS CETAK. D4 thesis, Institut Teknologi Sains Bandung.

[thumbnail of TA_Intan Pinasih_012.19.001_AWAL.pdf] Text
TA_Intan Pinasih_012.19.001_AWAL.pdf

Download (307kB)
[thumbnail of TA_Intan Pinasih_012.19.001_BAB 1.pdf] Text
TA_Intan Pinasih_012.19.001_BAB 1.pdf

Download (206kB)
[thumbnail of TA_Intan Pinasih_012.19.001_DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
TA_Intan Pinasih_012.19.001_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (163kB)

Abstract

Dalam proses penyediaan bahan baku pembuatan kertas (stock preparation), unit refining pada mesin refiner yang bertujuan untuk memfibrilasi serat/pulp yang mengandung selulosa dimana terdapat gugus –OH yang saling berikatan. Dengan dilakukannya Refining (fibrilasi secara mekanikal), maka gugus –OH yang saling berikatan tersebut akan pecah dan membuat serat tipis saling mengikat dan mencapai nilai optimal. Pada penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan mesin refiner jenis Double Disk Refiner dan Conical Refiner terhadap energi yang diterima oleh serat (Spesific Refining Energy) dan Physical Properties kertas tulis cetak yang dihasilkan. Penelitian ini menggunakan Bahan baku pulp yang digunakan adalah LBKP (Leaf Bleach Kraft pulp) dari kayu acasia crasicarpa dan eucalyptus dengan persentase acasia crasicarpa 75%, eucalyptus 25% dan acasia crasicarpa 80%, eucalyptus 20% dalam satu bulan produksi (1 – 28 Februari 2023) dengan panjang serat rata-rata 0,651 mm, lebar serat 14,8 μm, dan coarseness 0,0616 mg/m serta konsistensi stock pada refiner DDR 4,4% dan conical 4,6%. Proses dari penelitian ini melibatkan langsung peralatan yang berada di lokasi unit stock preparation hingga bagian jumbo reel. Dan mengambil data yang berasal dari pengecekan sampel wet pulp hasil refining, data SRE yang telah diinput sistem DCS, dan pengecekan physical properties dari lembaran kertas yang telah jadi. Hasil penelitian menunjukkan jika penggunaan dua jenis refiner yang berbeda yaitu DDR dan conical dapat menaikkan physical properties secara keseluruhan kecuali bulk yang hanya berkisar 1,2 – 1,3 g/cm3 . Dan untuk nilai Spesific Refining Energy yang rendah ditunjukkan oleh conical refiner dengan nilai 45 KWH/T serta nilai freeness yang juga stabil yaitu 409 CSF meskipun dengan konsistensi yang tinggi 4,6%

Item Type: Thesis (D4)
Contributors:
Contribution
Contributors/Pembimbing
NIDN
Thesis advisor
Susantini, Ni Njoman Manik
NIDN0408096804
Uncontrolled Keywords: Double disk refiner, Conical refiner, Refining, Spesific refining energy, Physical properties
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions: Fakultas Vokasi > Teknologi Pengolahan Pulp dan Kertas
Depositing User: Perpustakaan ITSB
Date Deposited: 12 Aug 2024 06:52
Last Modified: 12 Aug 2024 06:52
URI: https://repository.itsb.ac.id/id/eprint/954

Actions (login required)

View Item
View Item