PEMBUATAN ALAT KONTROL OTOMATIS ON/OFF RIPPLE MILL BERDASARKAN KAPASITAS NUT HOPPER DENGAN SISTEM INTERLOCK DI PABRIK KELAPA SAWIT SUNGAI KEDANG MILL

Manalu, Surya Togi Pardamean (2023) PEMBUATAN ALAT KONTROL OTOMATIS ON/OFF RIPPLE MILL BERDASARKAN KAPASITAS NUT HOPPER DENGAN SISTEM INTERLOCK DI PABRIK KELAPA SAWIT SUNGAI KEDANG MILL. D3 thesis, Institut Teknologi Sains Bandung.

[thumbnail of TA_SURYA TOGI PARDAMEAN MANALU_011.20.008_AWAL.pdf] Text
TA_SURYA TOGI PARDAMEAN MANALU_011.20.008_AWAL.pdf

Download (185kB)
[thumbnail of TA_SURYA TOGI PARDAMEAN MANALU_011.20.008_BAB 1.pdf] Text
TA_SURYA TOGI PARDAMEAN MANALU_011.20.008_BAB 1.pdf

Download (124kB)
[thumbnail of TA_SURYA TOGI PARDAMEAN MANALU_011.20.008_DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
TA_SURYA TOGI PARDAMEAN MANALU_011.20.008_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (146kB)

Abstract

Ripple Mill adalah salah satu mesin yang terdapat pada pabrik kelapa sawit yang berfungsi untuk memecahkan biji sawit (nut) agar inti sawit (kernel) dapat terpisah dengan cangkangnya. Berdasarkan SOP (Standart Operasional Pabrik) dan IK (Instruksi Kerja) yang diterapkan pada pabrik kelapa sawit terkhusus pada stasiun nut & kernel, pengoperasian ripple mill harus memperhatikan kapasitas dari nut hopper. Persoalan yang terjadi adalah operator dari stasiun nut & kernel kesulitan dalam melakukan pengontrolan karena area pemantauan yang tinggi dan jumlah operator yang berjaga pada stasiun nut & kernel hanya satu orang per shift. Permasalahan tersebut dapat dipecahkan dengan menggunakan metode terapan yaitu melakukan pembuatan alat kontrol otomatis ON/OFF ripple mill berdasarkan kapasitas nut hopper, serta memberikan kuesioner tertutup untuk mengetahui tanggapan narasumber terhadap alat kontrol yang dibuat. Pembuatan alat ini dilakukan dengan membuat rangkaian elektrik dengan bantuan software fluidsim, lalu melakukan perangkaian pada panel ripple mill dan rotary feeder sesuai dengan rangkaian pada software setelah itu membuat dudukan sensor dan diakhiri dengan pemasangan serta penghubungan sensor dengan rangkaian. Hasil penelitian menunjukkan alat dapat dibuat dan bekerja dengan baik yang menunjukkan bahwa pemantauan dari kapasitas nut hopper tidak dilakukan secara manual lagi. Data hasil kuesioner menunjukkan kepuasan dari narasumber terhadap alat yang dibuat. Data hasil penelitian juga menunjukkan bahwa efisiensi dari ripple mill tidak tidak terpengaruh terhadap alat kontrol tersebut. Biaya yang diperlukan dalam pembuatan alat kontrol otomatis ON/OFF ripple mill tersebut yaitu Rp. 2.035.420.

Item Type: Thesis (D3)
Contributors:
Contribution
Contributors/Pembimbing
NIDN
Thesis advisor
Hanifadinna, Hanifadinna
NIDN0413018603
Uncontrolled Keywords: Ripple mill, Kapasitas nut hopper, Otomatis, Interlock, Rotary feeder
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Vokasi > Teknologi Pengolahan Sawit
Depositing User: Perpustakaan ITSB
Date Deposited: 07 Aug 2024 08:45
Last Modified: 07 Aug 2024 09:04
URI: https://repository.itsb.ac.id/id/eprint/923

Actions (login required)

View Item
View Item