Pratama, Andhika Yudha (2023) STUDI PENENTUAN TINDAKAN PERAWATAN DAN KEANDALAN PADA STASIUN BOILER PABRIK KELAPA SAWIT PANGKALAN PANJI DENGAN METODE RELIABILITY CENTERED MAINTENANCE. D3 thesis, Institut Teknologi Sains Bandung.
TA_ANDHIKA YUDHA PRATAMA_01120002_AWAL.pdf
Download (607kB)
TA_ANDHIKA YUDHA PRATAMA_01120002_BAB 1.pdf
Download (362kB)
TA_ANDHIKA YUDHA PRATAMA_01120002_DAFTAR PUSTAKA.pdf
Download (441kB)
Abstract
Pabrik Kelapa Sawit (PKS) Pangkalan Panji merupakan pabrik pengolahan sawit yang mengolah TBS (Tandan Buah Segar) Kelapa Sawit menjadi Crude Palm Oil (CPO) dan Palm Kernel (PK). Stasiun Boiler merupakan salah satu stasiun PKS yang di dalamnya terdapat internal water treatment, fuel feeder, dan boiler. Masing-masing berfungsi sebagai pengolah air umpan, pengumpan bahan bakar, dan boiler sebagai penghasil steam. Steam digunakan sebagai penggerak turbin dan memenuhi kebutuhan pemanasan untuk pengolahan. PKS Pangkalan Panji hanya memiliki satu unit boiler yang mana jika mengalami kerusakan dapat berdampak pada operasional stasiun lainnya. Reliability Centered Maintenance (RCM) adalah sebuah metode penentuan tindakan perawatan sebuah operasi sistem. Pada penelitian ini dilakukan tujuh tahapan metode RCM, penentuan keandalan, dan penjadwalan perawatan komponen kritis. Sampel penelitian ini merupakan data maintenance record selama dua tahun yaitu Maret 2021 sampai Maret 2023 dengan estimasi 9637.19 jam operasi. Berdasarkan diagram pareto, sistem furnace dan ID Fan merupakan sistem yang harus segera ditentukan tindakan perawatannya. Analisa Failure Mode and Effect Analysis (FMEA) menunjukkan fire brick merupakan komponen yang memiliki tingkat risiko kritis dengan Risk Priority Number (RPN) tertinggi yaitu sebesar 108. Terdapat enam komponen yang dapat ditangani dengan tindakan Time Direct (TD), empat komponen dengan tindakan Condition Direct (CD), dan lima komponen dengan Run to Failure (RTF) dan Finding Failure (FF). Bearing, oil seal, v-belt, bearing fan, dan gasket kit secara berurutan memiliki age replacement sebesar 2695 jam, 595 jam, 2204 jam, 1401 jam, dan 3395 jam. Keandalan komponen setelah dilakukan penggantian secara berurutan yaitu, 99.9%, 100%, 97.19%, 99.98%, dan 96.17%.
Item Type: | Thesis (D3) |
---|---|
Contributors: | Contribution Contributors/Pembimbing NIDN Thesis advisor Hanifadinna, Hanifadinna NIDN0413018603 |
Uncontrolled Keywords: | Pabrik Kelapa Sawit, Stasiun Boiler, RCM, Keandalan |
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions: | Fakultas Vokasi > Teknologi Pengolahan Sawit |
Depositing User: | Perpustakaan ITSB |
Date Deposited: | 07 Aug 2024 08:27 |
Last Modified: | 07 Aug 2024 09:07 |
URI: | https://repository.itsb.ac.id/id/eprint/917 |