PERANCANGAN INDIKATOR ARUS NETRAL PADA BEBAN TIGA PHASE (Studi Kasus di Pabrik Kelapa Sawit Sungai Buaya)

Tamba, Ockri (2020) PERANCANGAN INDIKATOR ARUS NETRAL PADA BEBAN TIGA PHASE (Studi Kasus di Pabrik Kelapa Sawit Sungai Buaya). D3 thesis, Institut Teknologi Sains Bandung.

[thumbnail of TA_Ockri Tamba_011.17.006_AWAL.pdf] Text
TA_Ockri Tamba_011.17.006_AWAL.pdf

Download (508kB)
[thumbnail of TA_Ockri Tamba_011.17.006_BAB 1.pdf] Text
TA_Ockri Tamba_011.17.006_BAB 1.pdf

Download (272kB)
[thumbnail of TA_Ockri Tamba_011.17.006_DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
TA_Ockri Tamba_011.17.006_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (261kB)
[thumbnail of TA_Ockri Tamba_011.17.006_JURNAL.pdf] Text
TA_Ockri Tamba_011.17.006_JURNAL.pdf

Download (1MB)

Abstract

Listrik merupakan komponen yang sangat penting dalam dunia industri, khususnya dalam industri pengolahan kelapa sawit. Proses pembangkitan listrik pada Pabrik Kelapa Sawit (PKS) menggunakan Alternator Turbin Uap dan Diesel Generator yang dihubungkan ke beban-beban listrik di PKS. Listrik yang dibangkitkan tersebut digunakan untuk memasok daya listrik keperluan proses dan keperluan domestik. Diesel Generator digunakan untuk memasok daya listrik khsusus keperluan domestik. Proses pendistribusian listrik pada PKS selalu mengalami ketidakseimbangan beban. Ketidakseimbangan beban yang terjadi menyebabkan timbulnya arus pada penghantar netral (Arus Netral) dan arus yang mengalir ke penghantar tanah (Arus Grounding). Arus yang timbul pada penghantar netral Diesel Generator menyebabkan rugi-rugi (losses), yaitu losses akibat adanya arus pada netral Diesel Generator dan losses akibat arus netral yang mengalir ke tanah. Penelitian ini adalah merancang suatu alat yaitu indikator arus pada penghantar netral sebagai upaya untuk mengetahui arus yang mengalir akibat ketidakseimbangan beban. Perancangan indikator ini menggunakan rangkaian Elektronik Mikrokontroler dengan Sensor ACS712 20A dan rangkaian elektrik trafo arus 30/5A. Selain itu penelitian ini juga dilakukan kajian terhadap pembebanan dan ketidakseimbangan beban Diesel Generator sebagai data pendukung perancangan alat. Setelah dilakukan pengukuran menggunakan Digital Clamp Meter dan dianalisa, diperoleh bahwa bila terjadi ketidakseimbangan beban sebesar 8,83%, maka arus netral yang terbaca oleh Sensor ACS712 20A sebesar 26,85 A, dan losses yang mengalir ke tanah sebesar 0,000446%, dari data perbandingan Sensor ACS712 20A terhadap Digital Clamp Meter didapat error rata-rata Sensor ACS712 20A sebesar 2,68%.

Item Type: Thesis (D3)
Contributors:
Contribution
Contributors/Pembimbing
NIDN
Thesis advisor
Rachmat, Deni
NIDN0416126806
Thesis advisor
Mondamina, Novelita Wahyu
NIDN0412119002
Uncontrolled Keywords: Diesel Generator, Ketidak Seimbangan Beban, Arus Netral, Sensor ACS712 20A
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Vokasi > Teknologi Pengolahan Sawit
Depositing User: Perpustakaan ITSB
Date Deposited: 23 Jul 2024 02:58
Last Modified: 23 Jul 2024 02:58
URI: https://repository.itsb.ac.id/id/eprint/519

Actions (login required)

View Item
View Item