Hidayah, Ajeng Ni'matul (2021) MODIFIKASI CATIONIC STARCH DENGAN NANOSILIKA SEBAGAI AGENT RETENSI DAN DRAINASE PADA PEMBUATAN LINER MEDIUM. D4 thesis, Institut Teknologi Sains Bandung.
01. TA_AJENG NI_MATUL HIDAYAH_012.17.038_Awal.pdf
Download (1MB)
03. TA_AJENG NI_MATUL HIDAYAH_012.17.038_BAB 1.pdf
Download (704kB)
10. Jurnal TA_Ajeng Ni_matul Hidayah_012.17.038.pdf
Download (908kB)
Abstract
Nanoteknologi telah menarik banyak ilmuwan karena potensi penggunaan partikel dalam skala 1-100 nanometer (Stone et al. 2010). Silika adalah unsur dengan kegunaan tinggi dalam berbagai macam ruang lingkup seperti bioteknologi (Galliker, 2010; Cheng, 2012). Hal ini disebabkan silika memiliki sifat yang terbukti memiliki stabilitas tinggi, fleksibilitas kimia dan biokompatibilitas yang berperan penting bagi berbagai lingkup (Ogi, 2014). Nanopartikel silika merupakan silika yang dibuat dalam skala nano (10−9 m) yang saat ini penggunaanya semakin meningkat. Nanopartikel silika banyak digunakan pada industri sebagai alat bantu retensi dan drainase, biasanya berhubungan dengan polielektrolit kationik bermuatan tinggi seperti cationic starch. Penggunaan nanosilika pada proses pembuatan kertas setiap tahun bertujuan untuk meningkatkan proses dewatering dan retensi partikel halus seperti fines. Retensi adalah salah satu parameter penting pada tahap wet-end karena mempengaruhi kemampuan aditif tertahan pada serat hingga pada sistem pengolahan limbah. Tetapi retensi memiliki dampak negatif pada laju penghilangan air (dewatering) hingga sifat fisik kertas yang dihasilkan, sehingga pada industri sering diabaikan karena menurunkan runability pada sistem pembuatan kertas. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh modifikasi cationic starch dengan nanosilia terhadap retensi, laju drainase serta properties kertas. Pada penelitian ini dilakukan modifikasi antara cationic starch dengan nanosilika dengan variasi cationic starch 0,5% dan 1% serta nanosilika 0,5%; 1% dan 1,5%. Hasil yang diperoleh menunjukkan adanya dosis optimum penggunakan nanosilika terhadap masing-masing dosis cationic starch dapat meningkatkan retensi tanpa menurunkan laju drainase. Serta penambahan nanosilika berpotensi meningkatkan properties kertas.rnrnKata kunci : retensi, nanoteknologi , cationic starch , nanosilika
Item Type: | Thesis (D4) |
---|---|
Contributors: | Contribution Contributors/Pembimbing NIDN Thesis advisor Sijabat, Edwin K NIDN0403127309 |
Uncontrolled Keywords: | Retensi, Nanoteknologi , Cationic starch , Nanosilika |
Subjects: | Q Science > Q Science (General) |
Divisions: | Fakultas Vokasi > Teknologi Pengolahan Pulp dan Kertas |
Depositing User: | Perpustakaan ITSB |
Date Deposited: | 18 Jul 2024 07:22 |
Last Modified: | 18 Jul 2024 07:22 |
URI: | https://repository.itsb.ac.id/id/eprint/338 |