Hasan, Hasan (2021) ANALISIS KINERJA MESIN DIGESTER FIBERLINE I DENGAN METODE OVERALL EQUIPMENT EFFECTIVENESS (OEE). D4 thesis, Institut Teknologi Sains Bandung.
TA_Hasan_012.17.004_Awal - Hasan Achan.pdf
Download (224kB)
TA_Hasan_012.17.004_BAB 1 - Hasan Achan.pdf
Download (62kB)
Jurnal TA_Hasan_012.17.004 - Hasan Achan.pdf
Download (513kB)
Abstract
Penelitian ini menganalisis tentang implementasi Total Productive Maintenance (TPM) pada mesin Digester dengan menggunakan metode Overall Equipment Effectiveness (OEE). Total Productive Maintenance (TPM) adalah suatu sIstem untuk meningkatkan produktivitas pada perlengkapan dan peralatan produksi dengan investasi perawatan yang seperlunya sehingga mencegah terjadi six big losses (6 kerugian besar). Six big losses yang menyebabkan kerugian tersebut diantaranya adalah kerugian karena kerusakan peralatan (Breakdown Losses), kerugian karena pemasangan peralatan (Set-up and Adjusment losses), kerugian karena beroperasi tanpa beban maupun berhenti sesaat (Idling and minor stoppages), kerugian karena penurunan kecepatan produksi (Reduced Speed Losses), kerugian karena cacat produk dalam proses (Rework Losses), kerugian karena hasil rendah (Yield/Scrap losses). Berdasarkan hasil perhitungan nilai OEE di mesin Digester selama bulan Maret 2020 – Februari 2021 diperoleh nilai availability sebesar 97.25% yang telah memenuhi standar JIPM sebesar 90%, nilai performance efficiency sebesar 95.83% memenuhi standar JIPM sebesar 95%, rate of quality sebesar 96.83% kondisi ini belum memenuhi standar JIPM sebesar 99%, dengan hasil nilai OEE sebesar 89.91% produksi dianggap kelas dunia. Skor ini merupakan skor yang cocok untuk dijadikan goal jangka panjang. Faktor yang memiliki persentase terbesar dari faktor six big losses adalah reduce speed losses yaitu sebesar 326.25 jam atau 42.04% sehingga untuk speed losses memberi dampak terbesar terhadap total kerugian losstime. Kerugian yang paling rendah adalah setup and adjusment sebesar 32.8 jam atau 4.23%. Sedangkan rework losses dan idling and minor stoppages dipastikan tidak memberi dampak terhadap kerugian pada mesin Digester karena tidak adanya pengerjaan ulang yang dilakukan dan mesin tidak berhenti secara berulang-ulang.rnrnKata Kunci : Digester, Oveall Equipment Effectiveness (OEE), Total Productive Maintenance (TPM), Six Big Losses.
Item Type: | Thesis (D4) |
---|---|
Contributors: | Contribution Contributors/Pembimbing NIDN Thesis advisor Susilo, Nurul Ajeng NIDN0416059002 |
Uncontrolled Keywords: | Digester, Oveall Equipment Effectiveness (OEE), Total Productive Maintenance (TPM), Six Big Losses |
Subjects: | Q Science > Q Science (General) |
Divisions: | Fakultas Vokasi > Teknologi Pengolahan Pulp dan Kertas |
Depositing User: | Perpustakaan ITSB |
Date Deposited: | 15 Jul 2024 06:04 |
Last Modified: | 15 Jul 2024 06:04 |
URI: | https://repository.itsb.ac.id/id/eprint/261 |