UPAYA PENINGKATAN KEKUATAN KERTAS TULIS CETAK DENGAN PENAMBAHAN MINERAL FIBER

Ogana, Yozzie (2019) UPAYA PENINGKATAN KEKUATAN KERTAS TULIS CETAK DENGAN PENAMBAHAN MINERAL FIBER. D4 thesis, Institut Teknologi Sains Bandung.

[thumbnail of TA_012.15.021_YOZZIE OGANA_AWAL.pdf] Text
TA_012.15.021_YOZZIE OGANA_AWAL.pdf

Download (253kB)
[thumbnail of TA_012.15.021_YOZZIE OGANA_BAB 1.pdf] Text
TA_012.15.021_YOZZIE OGANA_BAB 1.pdf

Download (140kB)

Abstract

Sifat kekuatan kertas menjadi salah satu parameter yang sangat diperhatikan pada kertas. Sifat kekuatan kertas ini akan memperlihatkan seberapa kuat kertas hingga rusak. Sifat kekuatan kertas yang dihasilkan dipengaruhi oleh beberapa faktor, salah satunya adalah penggunaan filler. Dengan adanya penggunaan filler maka akan mengurangi jumlah penggunaan dari serat. Sebagai upaya peningkatan kekuatan kertas, maka pada penelitian ini akan menambahkan mineral fiber pada filler yang biasanya digunakan yakni GCC dan PCC dalam beberapa rasio dan injection point. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh penambahan mineral fiber, berapakah rasio optimum dari mineral fiber, serta dimanakah lokasi injection point yang terbaik untuk meningkatkan kekuatan kertas. Pada penelitian ini disiapkan 7 variasi rasio filler. 3 rasio pertama adalah perbandingan mineral fiber : GCC yakni 20:80, 30:70, serta 40:60. Untuk 3 rasio selanjutnya adalah mineral fiber : GCC : PCC yaitu 20:60:20, 15:65:20, dan 10:70:20. Sedangkan untuk rasio terakhir adalah 100% PCC sebagai pembanding. Setiap variasi rasio ini akan diinjeksikan pada 2 jenis injection point yaitu thin stock dan thick stock. Tetapi di sini akan dibuat 3 jenis stock yaitu yang pertama adalah stock dengan injection point pada thick stock (dengan LBKP murni), yang kedua adalah stock yang injection point nya pada thin stock (LBKP murni), dan yang ketiga adalah stock dengan injection point thin stock tetapi menggunakan LBKP yang sudah mengalami proses beating menggunakan mineral fiber (thin modification). Dari penelitian ini dapat diketahui bahwa sifat kekuatan kertas yang paling optimal diperoleh dari rasio 40:60 pada thin modification.

Item Type: Thesis (D4)
Uncontrolled Keywords: Filler, Mineral Fiber, thin Modification
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions: Fakultas Vokasi > Teknologi Pengolahan Pulp dan Kertas
Depositing User: Perpustakaan ITSB
Date Deposited: 12 Jul 2024 07:19
Last Modified: 12 Jul 2024 07:19
URI: https://repository.itsb.ac.id/id/eprint/178

Actions (login required)

View Item
View Item