EFEKTIVITAS PENGGUNAAN MODIFIKASI FILLER PCC DAN GCC TERHADAP KEKUATAN KERTAS TULIS CETAK

Haryanto, Luhut (2019) EFEKTIVITAS PENGGUNAAN MODIFIKASI FILLER PCC DAN GCC TERHADAP KEKUATAN KERTAS TULIS CETAK. D4 thesis, Institut Teknologi Sains Bandung.

[thumbnail of TA_012.15.020_LUHUT HARYANTO S_AWAL.pdf] Text
TA_012.15.020_LUHUT HARYANTO S_AWAL.pdf

Download (598kB)
[thumbnail of TA_012.15.020_LUHUT HARYANTO S_BAB 1.pdf] Text
TA_012.15.020_LUHUT HARYANTO S_BAB 1.pdf

Download (138kB)

Abstract

Kertas tulis cetak merupakan salah satu jenis kertas dengan penggunaan bahan pengisi yang cukup banyak sekitar 15-25%. Penambahan bahan pengisi ini dapat mensubtitusi penggunaan serat serta memberikan pengaruh dalam meningkatkan nilai formasi dengan mengisi rongga yang kosong, meningkatkan smoothness, opasitas dan juga daya cetak kertas. Namun pada penggunaannya, penambahan bahan pengisi ini diharapkan dapat bekerja semaksimal mungkin dengan mempertahankan keberadaannya di dalam stok atau buburan. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan treatment pada bahan pengisi dengan menggunakan peran serat untuk dapat meningkatkan pengaruh bahan pengisi terhadap nilai bulk, kekuatan kertas dan keberadaan bahan pengisi itu sendiri dengan melakukan pengujian kadar abu. Tujuan dari proses pretreatment terlebih dahulu membuat bahan pengisi menempel dengan dinding serat sehingga membuat bahan pengisi memiliki kemampuan lebih dalam mempertahankan keberadaannya melewati turbulensi selama proses pembuatan kertas. Rasio yang digunakan pada pretreatment ini yaitu 93%:7% , 95%:5%, 97%:3%. Setiap rasio dicampurkan dengan bahan pengikat starch dan guar gum dimana dosis 1 kg/ton dan 2 kg/ton untuk starch serta 2 kg/ton dan 5 kg/ton untuk guar gum. Hasil penelitian ini menunjukkan proses pretreatment ini dapat meningkatkan fungsi bahan pengisi dimana nilai optimum ditunjukkan pada rasio 93%:7% dilihat dari semua parameter yang diuji.

Item Type: Thesis (D4)
Contributors:
Contribution
Contributors/Pembimbing
NIDN
Thesis advisor
Susantini, Ni Njoman Manik
NIDN0408096804
Uncontrolled Keywords: Bahan Pengisi, Serat, Pretreatment, Kadar Abu, Kekuatan Kertas
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions: Fakultas Vokasi > Teknologi Pengolahan Pulp dan Kertas
Depositing User: Perpustakaan ITSB
Date Deposited: 12 Jul 2024 07:16
Last Modified: 12 Jul 2024 07:16
URI: https://repository.itsb.ac.id/id/eprint/176

Actions (login required)

View Item
View Item