PENGARUH APLIKASI TANDAN KOSONG KELAPA SAWIT DAN LIMBAH CAIR PABRIK KELAPA SAWIT TERHADAP PRODUKSI KELAPA SAWIT DI RAMA-RAMA ESTATE, KAMPAR, RIAU

Erdiansyah, Naufal Al-Fattah (2024) PENGARUH APLIKASI TANDAN KOSONG KELAPA SAWIT DAN LIMBAH CAIR PABRIK KELAPA SAWIT TERHADAP PRODUKSI KELAPA SAWIT DI RAMA-RAMA ESTATE, KAMPAR, RIAU. D3 thesis, Institut Teknologi Sains Bandung.

[thumbnail of TA_NAUFAL AL-FATTAH ERDIANSYAH_011.21.071_AWAL.pdf] Text
TA_NAUFAL AL-FATTAH ERDIANSYAH_011.21.071_AWAL.pdf

Download (611kB)
[thumbnail of TA_NAUFAL AL-FATTAH ERDIANSYAH_011.21.071_BAB 1.pdf] Text
TA_NAUFAL AL-FATTAH ERDIANSYAH_011.21.071_BAB 1.pdf

Download (13kB)
[thumbnail of TA_NAUFAL AL-FATTAH ERDIANSYAH_011.21.071_DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
TA_NAUFAL AL-FATTAH ERDIANSYAH_011.21.071_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (18kB)

Abstract

Kelapa sawit merupakan salah satu komoditas perkebunan penting di Indonesia, dengan luas areal perkebunan mencapai 14,33 juta hektar dan terus berkembang. Pertumbuhan ini menyebabkan peningkatan jumlah pabrik pengolahan kelapa sawit, yang menghasilkan limbah padat Tandan Kosong Kelapa Sawit (TKKS) dan Limbah Cair Pabrik Kelapa Sawit (LCPKS). Jika tidak diolah dengan benar, limbah ini dapat mencemari lingkungan. Namun, limbah tersebut dapat dimanfaatkan menjadi pupuk organik yang kaya akan nutrisi, mengurangi ketergantungan pada pupuk anorganik, dan menghemat biaya. Di Perkebunan Kelapa Sawit Rama-Rama, limbah tersebut digunakan sebagai pembenah tanah dan sumber nutrisi, dengan harapan meningkatkan produktivitas tanaman kelapa sawit. Pengamatan ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh aplikasi TKKS dan LCPKS terhadap produktivitas tanaman kelapa sawit dengan membandingkan produktivitas antara lahan yang diaplikasi TKKS dan LCPKS menggunakan metode Uji t pada jenjang nyata 5% kemudian menambahkan Uji regresi dan korelasi dari data produksi dan karakter agronomi. Hasil pengamatan menunjukkan bahwa aplikasi LCPKS menghasilkan tandan buah segar yang tidak berbeda nyata dengan aplikasi TKKS, meskipun produksi blok LCPKS lebih tinggi dibandingkan blok TKKS terutama dalam jumlah TBS. Rata-rata produksi tandan buah pada blok TKKS dan LCPKS pada setiap bulannya sudah berada di atas potensi produksinya menurut tingkat kesesuaian lahan kelas S2. Tanaman dengan aplikasi LCPKS menghasilkan karakter agronomi yang lebih baik daripada TKKS, terutama dalam karakter vegetatif sehingga mendukung produksi TBS secara keseluruhan.

Item Type: Thesis (D3)
Contributors:
Contribution
Contributors/Pembimbing
NIDN
Thesis advisor
Priambodo, Okta Nindita
NIDN0405109601
Uncontrolled Keywords: LCPKS, Pengaruh, Produktivitas, TKKS
Subjects: Q Science > Q Science (General)
S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Vokasi > Teknologi Pengolahan Sawit
Depositing User: Perpustakaan ITSB
Date Deposited: 19 Nov 2024 07:27
Last Modified: 19 Nov 2024 07:27
URI: https://repository.itsb.ac.id/id/eprint/1068

Actions (login required)

View Item
View Item